Kreativitas bukan hanya dimiliki oleh kalangan tertentu saja. Kreativitas seperti otot, ia harus di rengangkan, dilatih, hingga di dorong untuk keluar dari pemikiran biasa. Tetapi untuk menjadi kreatif, tidak bisa hanya berdiam diri. Ada berbagai hal yang harus Anda lakukan untuk bisa menjadi orang kreatif. Meningkatkan kreativitas bisa Anda lakukan, ketika Anda memang ingin mengembangkan dan mengasahnya sesuai kemampuan Anda masing-masing.
Menjadi kreatif memang tidak mudah, Anda dituntut untuk bisa ini dan bisa itu. Sulit memang, tetapi dengan mengasah diri dengan baik dan benar, sudah tentu kreativitas bisa Anda dapatkan setiap hari. Tetapi untuk menjadi kreatif, ada hal yang harus Anda siapkan. Bagaimana agar Anda bisa kreatif, Accurate.partners akan memberikan berbagai tipsnya untuk Anda.
Bergaul Dengan Orang Kreatif
Lingkungan akan berpengaruh terhadap karakter. Jika Anda memang ingin menjadi orang kreatif, tentu Anda harus bergaul dengan orang-orang kreatif. Memang tidak mudah untuk bertemu dengan orang kreatif, mungkin caranya Anda harus mengetahui siapa teman-teman Anda yang kreatif, disitu Anda bisa bergabung dengan mereka.
Anda bisa bergabung dengan berbagai komunitas, atau seorang yang menurut Anda dan banyak orang lainnya orang tersebut cukup cerdas dan kreatif. Dengan mereka, Anda bisa berdiskusi, bertukar pikiran, meminta saran dan kritik atas apa yang sedang Anda lakukan saat ini. Dengan mereka juga Anda akan mendapatkan berbagai inspirasi dan gagasan baru. Dari situ, Anda akan mampu melatih kreativitas dengan melihat bagaimana mereka bersikap, mereka berpikir, dan bagaimana mereka ketika menyelesaikan sebuah masalah.
Belajar Dengan Berkolaborasi
Kalau Anda ingin kreatif, cobalah untuk belajar banyak dari para ahli di bidangnya. Anda bisa menjadi kreatif dan inovatif secara baik, jika memang Anda bergabung dengan orang-orang kreatif. Ketika Anda sedang bingung terhadap sesuatu, Anda bisa pergi untuk menemui seorang ahli.
Dengan bertemu para ahli, Anda bisa berdiskusi untuk menyelesaikan masalah yang Anda hadapi. Berkolaborasi dan belajar dari orang lain mungkin akan membantu Anda untuk meningkatkan daya kreativitas dan inovasi Anda.
Membaca Buku
Buku memang gudang ilmu. Tidak hanya wawasan yang akan Anda dapatkan, ketika Anda membaca berbagai jenis buku. Tetapi Anda akan mendorong kreativitas Anda. Mengapa? Karena buku bisa membuka Anda pada gudang imajinasi dan inspirasi.
Membaca buku, akan melatih Anda untuk berimajinasi dan berkarya. Apa lagi otak akan membantu Anda untuk mengimajinasikan kata-kata yang tertulis di buku tersebut. Bahkan buku bisa mendorong Anda untuk memecahkan masalah.
Berjalan
Berapa lama Anda duduk dalam satu hari? 7-12 jam? Gawat!
Duduk terlalu lama memang tidak baik bagi kesehatan. Selain itu, mungkin hal yang paling mengejutkan, terlalu banyak duduk akan sangat mempengaruhi suasana hati Anda, dan itu artinya sangat buruk bagi kreativitas Anda.
Penelitian dari Stanford University menyatakan bahwa duduk terlalu lama bisa membunuh daya kreatif Anda. Sedangkan jika Anda banyak jalan, akan meningkatkan pemikiran kreatif Anda. Jadi kalaupun Anda memang orang yang selalu duduk dalam bekerja, cobalah untuk berjalan-jalan setiap dua jam untuk melihat keluar atau berkeliling mencari inspirasi demi meningkatkan kreativitas Anda.
Bahkan para CEO Priceline Group Darren Huston, CEO Facebook Mark Zuckerberg, CEO Western Union Co Hikmet Ersek, Co Founder Twitter Jack Dorsey, CEO Linkedin Jeff Weiner, dan beberapa CEO perusahaan besar lainnya sering mengadakan rapat sambil jalan kaki. Luar biasa bukan? Mereka percaya itu akan memunculkan ide-ide out the box.
Selalu Siapkan Catatan
Anda pasti pernah tiba-tiba ingat untuk melakukan hal penting nan kreatif untuk pekerjaan saat melakukan hal lain. Misal, ketika Anda sedang mengendarai kendaraan, tiba-tiba Anda terbayang sesuatu ide pekerjaan.
Misal, Anda seorang desain grafis, saat Anda sedang mengendarai kendaraan motor tiba-tiba muncul ingin membuat sesuatu. Nah disinilah pentingnya pencatatan, karena Anda butuh mencatat supaya tidak lupa dengan ide yang terlintas di pikiran Anda saat itu juga. Sebab, ide-ide kreatif selalu muncul kapan saja dan dimana saja, tetapi kita akan cepat melupakan ketika akan eksekusi.
Melakukan Apa yang Anda Suka
Sering sekali kita terjebak tidak ada ide untuk melakukan apapun. Sudah membuka ini itu, tetap tidak mampu menemukan ide apapun. Bagaimana menumbuhkan ide tersebut? Lakukanlah sesuatu yang menyenangkan bagi Anda.
Cinta dan kreativitas sangat berkaitan loh. Hobi yang Anda lakukan bisa meningkatkan kreativitas Anda. Ketika Anda dalam kondisi stress, cobalah untuk menjalankan aktivitas yang menyenangkan untuk melatih pikiran Anda dan untuk menghindari stress demi meningkatkan kreativitas.
Brainstorming
Brainstorming adalah salah satu cara yang bisa digunakan untuk memecahkan suatu masalah yang sedang Anda alami. Tentu permasalahan yang diselesaikan dilakukan dengan cara-cara kreatif yang bisa meningkatkan cara berpikir Anda.
Anda bisa melakukan brainstorming secara individu maupun bersama dengan rekan-rekan satu divisi, sehingga akan muncul banyak gagasan. Dari situ, Anda akan mampu mengembangkan ide-ide bersama untuk memecahkan masalah yang terjadi saat ini dengan kreatif.
Menemukan dari Industri Lain
Memiliki ide yang sama dari pesaing, tidak akan membuat bisnis Anda menjadi lebih baik. Anda harus mencari inovasi baru yang tidak dimiliki oleh pesaing. Jangan terjebak dengan apa yang dilakukan oleh kompetitor. Dalam berbisnis banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk lebih unggul.
Salah satunya, Anda bisa mencontek kepada industri lain. Cara termudah, Anda bisa mencoba untuk berpikir sejenak. Seperti memikirkan produk apa yang Anda senangi, bagaimana produk tersebut bisa disenangi oleh pasar dan bagaimana mereka bisa bertahan.
Cara ini mungkin bisa Anda lakukan untuk meningkatkan kreativitas Anda. Dan Anda bisa mencoba mengambil ide industri lain dan diterapkan kepada bisnis atau pekerjaan Anda. Menarik bukan?
Peka Terhadap Lingkungan
Pernah tidak Anda berpikir sejenak dan melihat sekitar Anda. Coba, Anda keluar keliling di pemukiman atau tempat tinggal Anda, coba berjalan ke lokasi yang mungkin ramai maupun sepi. Lihat apa yang ada di sekitar. Kira-kira dari sekeliling Anda, apa yang bisa Anda eksekusi menjadi sebuah karya.
Perhatikan apapun yang Anda lihat untuk Anda jadikan sebuah ide kreatif. Meningkatkan kreativitas terkadang bisa dilakukan dengan memperhatikan sekitar Anda. Lingkungan sekitar tidak hanya sekedar membentuk karakter Anda, tetapi juga bisa menjadi guru untuk meningkatkan kreativitas loh.
Ide Buruk
Terkadang mendapatkan ide bagus tidak semudah mendapatkan ide buruk. Ide buruk bisa muncul kapan saja. Tetapi mengutip dari Inc.com, ide buruk bisa menjadi tantangan nyata untuk mengembangkan kreativitas Anda.
Caranya dengan mencatat setiap ide buruk yang Anda miliki. Coba bandingkan setiap ide, apakah ide-ide tersebut bisa membawa Anda kepada ide kreatif yang tidak pernah terbayangkan sebelumnya, cobalah rangsang kreativitas Anda menjadi lebih baik dan lebih jauh lagi.
Kreativitas bukan sebuah hambatan bagi Anda yang ingin berkembang. Siapapun Anda, Anda tetap memiliki kreativitas tanpa batas. Anda bisa mencoba dengan cara-cara yang telah disebutkan di atas, atau Anda juga bisa mencoba dengan cara-cara lain yang memang Anda ketahui. Cobalah, semua orang dianugrahi pemikiran luar biasa. Manfaatkanlah daya pikir Anda untuk menstimulus kreativitas.
Nikmati sensasi kenikmatan vaping dengan liquid vape EMKAY Frizz Happy Sour. Pesan sekarang dan temukan kelezatan baru setiap hirupan!