Uncategorized

4 Film Tentang Main Saham Untuk Trader Pemula

emkay fiesta

Banyak film-film Hollywood yang terinspirasi dari kisah nyata.  Salah satu tema yang jarang ditampilkan di film Hollywood adalah tentang saham dan finansial.  Berikut ini adalah empat  film Tentang Main Saham yang bisa kamu saksikan dan ambil pelajaran darinya. Karena proses belajar tidak selalu harus di kelas atau sekolah.  Untuk kamu yang tertarik dunia trading saham film-film akan memberikan inspirasi sukses sekaligus peringatan tentang dunia saham. Apa saja film -film tersebut?

Film Tentang Main Saham

1. The Big Short

The Big Short Film tentang Main Saham dari Kisah Nyata

Film yang dirilis pada tahun 2015 dan dibintangi aktor-aktor ternama seperti Brad Pitt, Ryan Gosling  dan  Christian Bale ini menceritakan tentang krisis finansial di Amerika Serikat pada pertengahan tahun 2000-an. Krisis finansial tersebut berdampak besar pada perekonomian global pada tahun 2006-2010 yang dimulai dari bangkrutnya Lehman Brothers pada tahun 2008. Film tentang main saham yang satu ini menjadi tontonan wajib untuk kamu yang mau terjun ke trading saham.

Plot cerita dimulai ketika Michael Burry seorang manajer dana keuangan yang diperankan oleh Christian Bale mendapati bahwa pasar kredit perumahan di Amerika Serikat berada pada kondisi ‘buble’ yang siap meledak dan mengakibatkan pasar jatuh. Analisis Michael Burry tersebut  ditangkap dengan cepat oleh Jared Vennet  seorang bankir yang diperankan oleh Ryan Gosling. Ben Rickert seorang veteran trader yang diperankan oleh Brad Pitt pun menangkap sinyal pasar akan runtuh. Mereka bertiga pun bekerja sama dalam mengambil keuntungan saat pasar saham di Amerika Serikat jatuh dan Lehman Brothers bangkrut.

Baca Juga: Tertarik Berinvestasi? Ketahui Dulu Macam-Macam Investasi Ini

2. Wolf of Wallstreet

The Wolf of Wallstreet

Salah satu film tentang main saham yang juga seru adalah Wolf of Wallstreet yang dibintangi aktor terkenal Leonardo DiCaprio. Film ini diambil dari kisah nyata Jordan Belfort seorang pialang saham yang bekerja di salah satu perusahaan di Wall Street, New York.  Karirnya terhenti saat tiba-tiba pasar saham jatuh di tahun 1987 yang dikenal dengan peristiwa “Black Monday”.  Jordan lalu memulai lagi karirnya sebagai pialang saham receh di  Long Island bersama dengan teman-temannya.

Dengan pengalamannya sebagai pialang di perusahaan besar Jordan merasih sukses pasar saham dengan strategi “pump and dump” . Yang merupakan strategi untuk menaikkan saham-saham murah dengan harga setinggi-tingginya lalu menjualnya dan akhirnya harga saham jatuh lagi.   Melalui aksi kejahatan kerah putihnya tersebut Jordan mendapatkan banyak uang dan menjadi salah satu pialang saham yang sukses di Wall Street. Keberuntungannya pun disalahgunakan olehnya,  kehidupan pribadinya berantakan, bahkan terjerat narkoba, hingga akhirnya masuk penjara.

3. Wall Street

Mau belajar main saham? Film Wallstreet perlu kamu tonton

Film yang dirilis tahun 1987 ini berhasil membawa bintang utamanya yaitu Michael Douglas mendapatkan piala Oscar. Lagi -lagi setting utama  berada di Wall Street di kota New York sebagai pusat pasar finansial terbesar di dunia.  Cerita dimulai ketika seorang pialang saham pemula bernama Bud Fox ingin menjadi murid magang Gordon Gekko seorang pialang saham terkenal yang diperankan oleh Michael Douglas.  Dalam aksinya untuk mengelola dana Bud dan Gekko terlibat dalam ‘insider trading’ yang merupakan aksi ilegal  untuk membeli saham. Bud kemudian bekerja sama dengan FBI untuk menjebak Gekko mengakui aksi ilegalnya tersebut.

4. Arbitrage

Arbitrage Salah satu film Tentang Main Saham

Film ini dibintangi oleh Richard Gere yang berperan sebagai Richard Miller seorang pemilik perusahaan manajemen keuangan ternama di Amerika serikat. Bersama dengan anaknya dia mengelola dana para investor. Namun perusahaannya tersebut diambang kebangkrutan karena mengalami kerugian investasi dan harus meminjam uang sebesar $412 juta dolar untuk menutupi kerugiannya.  Saat akan menjual perusahaannya, Miller terkena skandal perselingkuhan dan kecelakaan mobil yang harus dia tutupi dari para calon investor.

Baca Juga: Forex Vs Emas: Mana yang Lebih Menguntungkan?

Keempat film dengan topik utama seputar saham tersebut sangat layak ditonton untuk kamu yang sedang ingin memasuki dunia trading  saham . Walaupun  topiknya berat tetapi  film-film tersebut dapat menceritakan permasalahannya dengan  santai dan ringan. Jadi dapat mudah dipahami bahkan untuk orang awam yang belum pernah atau tidak mengetahui sama sekali mengenai pasar modal alias saham. Bagaimana? Apakah kamu tertarik untuk menonton salah satu dari empat film tentang main saham tersebut? Dari film -film tersebut kita bisa mengambil pelajaran dan istilah-istilah penting dalam trading  saham.

liquid vape emkay

Nikmati sensasi kenikmatan vaping dengan liquid vape EMKAY Frizz Happy Sour. Pesan sekarang dan temukan kelezatan baru setiap hirupan!

Related posts

Tertarik Berinvestasi? Ketahui Dulu Macam-Macam Investasi Ini

Forex Vs Emas: Mana yang Lebih Menguntungkan?

Miyaz

Cara Melakukan Analisa Forex Sederhana dengan Mudah

Leave a Comment